Assalamualaikum wr.wb, haaii semuanyaa :) perkenalkan namaku Ghina kelas X IPS III SMAN 68, 
di post-an pertama ini, aku akan memberikan dan menceritakan alasan kenapa aku memilih SMAN 68.
  Awalnya aku tidak pernah punya pikiran dan niat untuk sekolah disini karena teman-teman di kelasku hanya segelintir orang yang mau sekolah disini, alasannya karena standar nilai SMAN 68 yang cukup tinggi. Tetapi saat tau lokasi 68 dekat dari rumahku, aku jadi berpikir untuk besekolah disini karena transportasinya menjadi lebih mudah, waktu tempuh kesekolah lebih singkat sehingga bisa meminimalisir keterlambatan untuk datang ke sekolah.
  Kemudian salah satu temanku bilang bahwa SMAN 68 adalah salah satu sekolah favorit dan banyak alumni yang masuk universitas terbaik. Kemudian kuota jalur undangan ke perguruan tinggi negeri lebih besar. Motivasi saya masuk SMAN 68 mulai meningkat.
  Namun aku sempat ragu karena takut nilai yang aku miliki tidak mencukupi. Saat aku  melihat seleksi lokal, rata-ratanya cukup tinggi. Aku jadi berkecil hati, tapi karena dukungan orang tua aku menjadi optimis dan akhirnya mencoba mendaftar untuk bersekolah disini. Tapi aku juga ikhlas apabila aku tidak diterima disini.
  Oh ya, aku mendaftar melalui jalur umum, karena SMAN 68 tidak termasuk kecamatan tempat tinggalku. Sebenarnya aku bisa mendapatkan sekolah negeri di jalur lokal, karena lokasi sekolah yang ada di jalur lokal jauh dari tempat tinggalku aku lebih memilih jalur umum. Saat tau aku diterima, aku merasa senang dan juga pastinya bersyukur bisa masuk sekolah yang aku idam-idamkan.
  Nah itulah beberapa alasan kenapa aku memilih SMAN 68 daripada sekolah lain, aku berharap bisa mendapatkan prestasi gemilang disini dan mendapatkan lingkungan belajar yang baik, biar gak meles-malesan hehehe.
  Sekian dari aku terima kasih telah meluangkan waktunya untuk membaca blog ini :) buat yang pelajar juga seperti aku semangat ya!! wassalamualaikum wr.wb, sampai jumpa di blog aku yang lainnya :)

Ghina
Jakarta, 23 Juli 2018

Comments